Jaringan Komputer

  
-->
Pengertian Jaringan Komputer
Pasti pernah ada dalam benak kita pertanyaan seperti ini: Apa yang membuat sehingga kita bisa melakukan akses internet, sehingga kita bisa terhubung dengan komputer yang berada jauh dari tempat kita berada?. Jawabannya adalah karena adanya jaringan komputer (computer network) yaitu hubungan dua buah komputer atau lebih yang bertujuan untuk melakukan pertukaran data dengan mudah, berbagi perangkat keras (hardware) dan perangkat lunak (software), berbagi kekuatan pemrosesan data sehingga mempersingkat waktu pengerjaan dan efisiensi kerja. Jadi ketika kita berinternet itu berarti kita sedang terhubung dengan komputer yang ada di seluruh muka bumi ini. Lho kok bisa???? Memang bisa, karena komputer-komputer tersebut dihubungkan dengan menggunakan media penghubung berupa 1. Kabel atau 2. Frekuensi radio atau juga 3. Satelit sehingga membentuk sebuah jaringan komputer. Dengan adanya jaringan komputer, maka kita mendapat banyak manfaat yang mungkin tidak pernah kita dapatkan ketika kita belum menggunakan jaringan komputer. Dengan jaringan komputer, kita bisa: 1. Berbagi Perangkat Keras maksudnya adalah dengan jaringan komputer para pengguna komputer yang ada dalam satu jaringan (network) itu dapat mengakses komputer, harddisk, printer atau pun perangkat keras lainya secara bersama-sama. Kita juga bisa menjadikan jaringan komputer itu sebagai 2. Media Komunikasi dimana dengan adanya jaringan komputer, pengguna komputer dapat mengirim dan menerima informasi dengan cepat baik itu dalam bentuk e-mail ataupun melalui teleconfrence, kita juga bisa melakukan 3. Pertukaran Data sehingga kita tidak perlu lagi harus berpindah dari meja kerja kita ke meja kerja lainnya hanya untuk melakukan pertukaran data pada komputer, karena dengan jaringan komputer pertukaran data itu dapat dilakukan dengan cepat dari meja kerja komputer kita. Selain itu 4. Keamanan Data dalam komputer yang kita gunakan juga dapat kita jaga, karena kita bisa menyebar/ membagi data-data kebeberapa komputer sehingga ketika komputer yang kita gunakan rusak oleh virus ataupun oleh faktor lainnya, data yang kita miliki masih dapat kita akses lewat komputer yang lainnya yang terhubung dalam jaringan dan bahkan dengan jaringan komputer, 5. Efisiensi Sumber Daya dapat juga kita dapatkan, karena memungkinkan kita untuk menggunakan satu buah printer misalnya untuk beberapa buah komputer yang digunakan.
Jenis dan Topologi Jaringan Komputer
Jaringan komputer dapat kita golongkan atas dua jenis yaitu berdasarkan media penghubungya dan berdasarkan jarak dan luas area. Jaringan komputer berdasarkan media penghubung adalah 1. Jaringan Kabel (Wireline) adalah jaringan komputer yang menggunakan media penghubung berupa kabel dan 2. Jaringan Tanpa Kabel (Wireless) yaitu jaringan komputer yang menggunakan media penghubung berupa gelombang mikro/ gelombang radio. Dilihat dari jarak jangkauan dan luas areanya, maka jaringan komputer dapat kita kelompokkan menjadi 3 yaitu: LAN, MAN dan WAN
  1. LAN (Local Area Network) adalah jaringan komputer yang menghubungkan komputer dalam area yang berdekatan, bisa dalam satu ruangan, satu gedung atau antar gedung yang masih saling berdekatan. Karena LAN pada umumnya menggunakan media kabel sebagai penghubung antar komputer baik itu kabel UTP (Unshielded twister pair), kabel serat optik, sehingga LAN juga luas areanya adalah 1 km persegi.
  2. MAN (Metropolitan Area Network) adalah jaringan komputer yang lebih luas dari LAN , dimana MAN adalah memiliki luas area jaringan mencakup satu kota atau s atu wilayah (kabupaten, kota atau provinsi). Jaringan komputer MAN pada umumnya menggunakan gelombang mikro/ gelombang radio sebagai media penghubungnya.
  3. WAN (Wide Area Network) adalah jaringan komputer yang sangat luas atau area kerjanya lebih besar dari LAN maupun MAN, karena WAN adalah jaringan yang mencakup antar pulau, antar negara bahkan antar benua, sehingga WAN menggunakan media penghubungnya melalui satelit.
Topologi Jaringan
Topologi jaringan komputer adalah susunan komputer secara fisik dalam suatu jaringan. Topologi jaringan komputer dapat dibagi dalam 5 kategori pokok yaitu:
  1. Topologi Bintang
Pada topologi bintang terdapat perangkat komputer yang berfungsi sebagai pusat pengontrol, dimana semua node atau pengguna harus melalui pusat pengontrol. Kelemahan topologi ini adalah jika node tengah mengalami kerusakan, maka akan mempengaruhi semua jaringan. Namun demikian, kerusakan hanya pada satu saluran tidak akan mempengaruhi saluran lainnya.
  1. Topologi Cincin

Pada topologi cincin setiap titik (komputer) terkoneksi dua arah, yaitu komputer yang sebelumnya dan sesudahnya sehingga membentuk jalur melingkar sehingga setiap data/ informasi yang akan ditransfer akan melawati satu komputer ke komputer lainnya. Pada jaringan ini, jika salah satu transmisi mengalami kegagalan/ kerusakan, maka akan mempengaruhi/ memutuskan semua jaringan.
  1. Topologi Mesh/Jala

Topologi mesh/jala adalah hubungan antar komputer dimana setiap komputer/ perangkat secara langsung terhubung ke perangkat lainnya, sehingga memungkinkan setiap perangkat dapat berkomunikasi secara langsung dengan perangkat yang dituju (dedicted links). Olehnya juga, setiap komputer/ perangkat harus memiliki sebanyak n-1 port input/output.
  1. Topologi Bus

Topologi bus adalah topologi jaringan yang semua simpulnya dihubungkan oleh kabel (kabel koaksial) yang disebut bus. Instalasi bus lebih mudah dibandingkan topologi lainnya, tetapi jika kabel utama (bus) putus, maka semua jaringan akan mengalami kerusakan.
  1. Topologi pohon

Topologi pohon banyak digunakan pada jaringan LAN (Local Area Network) karena kemudahan dalam pengembangannya dibandingkan topologi jaringan lainnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Mohon berikan komentar anda tentang blog atau posting dalam blog ini.